Hewan Yang Bisa Memperdiksi Hujan

Diposting oleh orang maros bisa tonji on Selasa, 27 Desember 2011


Hewan Yang Bisa Memperdiksi Hujan
Yhudiyuba | Hewan Yang Bisa Memperdiksi Hujan. - Musim hujan telah datang dan semuanyapun menjadi basah, mau tidak mau atau siap tidak siap kita sebagai manusia beragama harus menerima segala berkah dari Allah SWT ini. Tapi pernahkah kita mempelajari beberapa gejala-gejala alam terutama dari hewan-hewan disekitar kita yang seakan memberi alarm atau peringatan akan tanda-tanda hujan akan turun.

Walaupun dijaman yang super canggih seperti sekarang ini, tapi gak ada salahnya jugakan kalo kita kembali mempelajari beberapa tanda-tanda hujan akan turun lewat beberapa tingkah laku hewan disekitar kita. Karena bukankah dahulu nenek moyang kita sebelum mengenal tekhnologi juga memakai teori ini,, oke tanpa berlama-lama lagi berikut saya hadirkan beberapa Hewan Yang Bisa Memperdiksi Cuaca,, cekidott :

1. Kelelawar
Kelelawar adalah jenis hewan yang tidak suka hujan. Mereka memiliki bulu yang basah dan berat. Jika akan turun hujan, mereka akan tau dan terrbang lebih rendah mencari tempat berlindung.

2. Burung walet / burung gereja
Jika burung burung terbang tinggi berarti cuaca sedang cerah. Jika cuaca mendung atau memburuk, burung ini akan terbang lebih rendah dan kembali kesarangnya untuk berlindung. Kita dapat melihat bagi rumah rumah penangkaran burung walet, di hari mendung, langit langit rumah tersebut pasti di kelilingi burung walet yang pulang ke sarang mereka.

3. Ikan
Sebagian ikan pemakan serangga akan melompat untuk menangkap serangga yang terbang rendah. Ikan lebih suka hari hujan karena akan banyak serangga yang jatuh ke air.

4. Laba-Laba
Jika hari akan hujan, laba-laba akan pergi meninggalkan sarangnya untuk mencari tempate berteduh.

5. Semut
Semut cenderung membuat lubang sarangnya lebih tinggi agar air tidak mudah masuk ke sarangnya. Jika hari akan hujan, semut-semut akan berhenti mencari makanan dan berkumpul dibawah dedaunan.

6. Sapi
Sapi-sapi yang sedang makan di padang rumput yang luas akan berhenti makan dan menunjukkan kegelisahannya. Mereka akan berbondong bondong mencari tempate untuk berteduh.

7. Lalat
Lalat akan bersembunyi dibawah ranting ranting pohon dan masuk ke rumah untuk berteduh.

8. Katak
Pada umumnya, katak akan keluar dari air dan bernyanyi, pertanda hari akan hujan. Biasanya mereka akan keluar dari air dan kawin di tanah yang kering sambil bernyanyi bersama dengan keras.

9. Kupu-kupu
Jika hari akan hujan, kupu kupu akan pergi meninggalkan bunga yang di hinggapi dan kembali ke sarang untuk berteduh. mereka tidak akan keluar sebelum hujan reda.

NB : setahu saya tanda-tanda alam hujan akan reda/berhenti adalah apabila ada burung yang terbang diangkasa atau hewan lain yang keluar dari sarangnya sementara hujan masih turun itu berarti hujan tidak lama lagi akan reda/berhenti dan tanda-tanda paling sering adalah apabila cuaca berubah menjadi cerah itu berarti hujan sudah reda.... ehehehehehehe. ^_*

Semoga Bermanfaat kawan...!!!

Terima kasih telah membaca artikel: Hewan Yang Bisa Memperdiksi Hujan.Silahkan baca artikel ©Blog Yhudiyuba yang lainnya!!!

{ 2 komentar... read them below or add one }

Anonim mengatakan... Reply Comment

Bgus gan artikelnya . .

orang maros bisa tonji mengatakan... Reply Comment

@Ahmadfauzi.com: makasih gan....

Posting Komentar

Komentar sesukanya sob...
yang penting sopan dan membangun.........
Nyepam langsung di hapus....