Tips Cara Mendapat Ide Postingan di Blog

Diposting oleh orang maros bisa tonji on Jumat, 30 Desember 2011

Yhudiyuba | Tips Cara Mendapat Ide Postingan di Blog. - Jujur aja terkadang saya sendiri kebingungan ketika ingin memposting artikel di blog saya initension. Malah terkadang gara-gara kebingungan sampai-sampai saya pernah hampir sebulan gak pernah update postingan di blog ininangihnangih.

Dan mungkin bukan hanya saya saja yang mengalami hal yang demikian, karena hampir semua teman-teman saya yang udah duluan terjun di dunia blogger terkadang mereka masih kebingungan harus memposting artikel apa di blog mereka. Bagaiaman dengan kaan-kawan ku apakah mengalami hal yang sama juga?

Sebagai solusinya saya ingin mendapat banyak ide postingan berikut sedikit tips dan trik dari saya tentang Cara Mendapat Ide Postingan di Blog :

- Blogwalking
Blogwalking adalah cara terbaik untuk mencari ide posting. Dengan berkunjung dan membaca artikel di blog-blog teman anda, anda akan semakin tahu dan cepat mempunyai ide untuk posting. Namun diingat untuk mendapatkan ide untuk posting, anda blogwalking ke blog teman yang satu tema, contohnya blog anda tentang blog seo atau belajar seo namun anda kesehariannya hanya membaca ke blog tentang desain css, ya gak nyambung kan?

- Bergabung Ke Forum
Sudah jelas tujuan bergabung ke forum adalah untuk berdiskusi bukan hanya untuk promosi blog anda. Di forum yang khusus membahas tentang tema yang sama seperti blog anda, anda bisa bertanya apa saja yang anda tidak tahu sehingga dengan berdiskusi ini nantinya akan menghasilkan kesimpulan yang dapat anda jadikan sebagai bahan untuk ide posting.

- Bergabung Ke Komunitas-Komunitas
Poin ini hampir sama dengan poin nomer 2, hanya saja di suatu komunitas ini kita bebas untuk melakukan apa saja dan membahas hal lain jika di forum tadi hanya membahas satu tema saja. Dengan menjaring suatu komunitas ini, kita juga dapat mendapatkan pengunjung setia (baca: tips untuk mendapatkan pengunjung) karena setiap kali kita promosi blog, kita bisa mendapatkan komentar-komentar secara sukarela dari anggota-anggota di komunitas kita tersebut.

- Segeralah Posting
Ketika mendapatkan ide untuk posting, maka segeralah tulis di blog anda. Jangan menunggu hingga nanti, anda bisa membuat jadwal untuk mem-publish nya di lain waktu. Jika anda menunggu-nunggu untuk posting, anda bisa lupa apa yang akan di posting di lain waktu nantinya, ini pernah terjadi kepada saya yang menunda-nunda sesuatu tapi nantinya malah lupa. Segeralah posting, dan buat jadwal agar menghemat waktu.

- Internet
Internet adalah jendela informasi dunia. Dengan internet kita dapat membaca di blog-blognya master dunia dan menggali informasi-informasi yang kita cari. Maka dengan menggali informasi-informasi itu kita akan mendapat sebuah ide untuk posting yang kita tulis untuk pengunjung blog kita.

- Pengalaman
Yang terakhir adalah pengalaman. Menulis posting berdasarkan pengalaman akan membuat pengunjung yang membacanya merasa tulisan kamu tidak hoax atau tidak bohongan. Postingan yang berdasar pengalaman juga akan membuat pengunjung berani mencoba tips-tips yang kamu berikan kepada pengunjung itu. Jadi jangan takut untuk menulis postingan berdasar pengalaman.

Dan masih banyak lagi cara untuk mendapatkan ide postingan, kalo masih ada tambahan dari kawan-kawan ku silahkan bekomentar aja ya.....

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat kawan....!!!
Terima kasih telah membaca artikel: Tips Cara Mendapat Ide Postingan di Blog.Silahkan baca artikel ©Blog Yhudiyuba yang lainnya!!!

{ 3 komentar... read them below or add one }

Web Awang mengatakan... Reply Comment

Wah nice inpoh Om
Ane follow ya Om
Foll bak ya

Octavianus Parikesit mengatakan... Reply Comment

manaaaaaaaaaaaaaaaaaaa TV online nya yg kaga bisaaa...ckckckck
beneran gak sih tuh scriptnya

orang maros bisa tonji mengatakan... Reply Comment

@parikesitade@cristiano.com: wedew... ada apa nich sob.... salah t4 koment kaleee...... judul postingan ane diatas ini "cara mendapat ide postingan" npa komentnya malah masang2 tv segala....

Posting Komentar

Komentar sesukanya sob...
yang penting sopan dan membangun.........
Nyepam langsung di hapus....